Senin, 01 November 2010

Puluhan Rumah Rusak dan Puluhan Pohon Tumbang, Lalulintas pun Lumpuh

ANDI/"KC"
ANDI/"KC"
DUA buah pohon besar tumbang dikawasan Jl. Siliwangi dan Jl. Kartini Kota Cirebon akibat hujan petir disertai angin kencang sehingga melumpuhkan jalan yang biasa dilalui kendaraan, Senin (1/11).*

CIREBON, (PRLM).- Puluhan rumah rusak dan pohon tumbang akibat hujan dan angin besar yang melanda wilayah Kota Cirebon, Senin (1/11) petang. Selain rumah rusak dan pohon tumbang, banjir juga melanda sebagian wilayah Kota Cirebon. Akibat musibah tersebut, membuat lumpuh hampir semua ruas jalan di wilayah Kota Cirebon.

Puluhan rumah yang rusak berat akibat dihempas angin puting beliung menimpa wilayah RT 04/RW 01 Kebon Baru Utara, Kelurahan Kebon Baru, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon. Hampir semua rumah yang rusak, terjadi di bagian atap. Satu rumah milik Kadirun bahkan ambruk.

Menurut Ketua RT setempat, Raspani, musibah tersebut terjadi dengan cepat. Sekitar pukul 17.30 WIB, sejumlah warga sempat menyaksikan datangnya angin yang berputar-putar di wilayah mereka. "Karena takut menyaksikan angin yang berputar-putar, sejumlah warga masuk ke rumah. Namun tidak lama kemudian, atap-atap beterbangan," katanya.

Sejumlah warga yang rumahnya rusak, terpaksa mengungsi ke mushala dan mesjid terdekat, karena sampai Senin malam, hujan masih mengguyur wilayah Kota Cirebon dengan derasnya.

Menurut Wahyu, satu-satunya pemilik rumah yang selamat dari musibah angin puting beliung di wilayah tersebut menyatakan, angin yang berputar-putar tiba-tiba berbelok ke arah lain saat mendekati rumahnya. "Ini benar-benar keajaiban Allah, bahwa rejeki dan musibah benar-benar hanya Allah yang menguasai. Satu sisi saya prihatin dengan bencana yang menimpa tetangga, tetapi di sisi lain saya bersyukur rumah saya terhindar dari musibah," kata Wahyu terbata-bata.

Sampai dengan Senin malam, aparat kelurahan setempat masih terus mendata jumlah rumah yang rusak. Menurut lurah setempat, Affandi, sampai dengan Senin malam pukul 19.30 WIB, jumlah rumah yang rusak sementara sekitar 30-an. "Tapi jumlah pastinya, kami belum tahu karena masih mendata," katanya saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya.

Wali Kota Cirebon Subardi yang meninjau langsung ke lokasi bencana menyatakan keprihatinannya. Subardi berjanji akan membantu warga sesuai dengan anggaran yang tersedia. "Kami akan mendata dan melihat dulu anggaran yang ada untuk bisa meringankan penderitaan warga yang tertimpa musibah," katanya.

Sementara itu, hampir semua ruas jalan di wilayah Kota Cirebon lumpuh akibat tumbangnya puluhan pohon dan sergapan banjir. Puluhan pohon tumbang terutama di ruas-ruas jalan utama yakni yakni Jalan Siliwangi, Jalan Kartini, Jalan Parujakan, Jalan Tentara Pelajar, Jalan KS Tubun satu, Jalan Veteran.

Pohon tumbang di Jalan Veteran bahkan hampir menimpa bangunan SDN Kebon Baru. Sementara di wilayah Cangkring dari belasan pohon yang tumbang, di antaranya ada yang menimpa mobil yang sedang parkir dan rumah.

Sedangkan di sepanjang Jalan Ciptomangunkusumo, selain dilanda banjir, puluhan lembar seng yang dijadikan pagar pembatas projek pelebaran jalan beterbangan.

Banjir juga melumpuhkan lalu lintas di kawasan Perumnas. Banjir setinggi hampir 1 meter menggenangi jalan di kawasan Perumnas. Selain itu, aliran listrik di sejumlah kawasan padam karena kabel putus, akibat tertimpa pohon. (A-92/das)***

http://www.pikiran-rakyat.com

0 komentar:

Posting Komentar